Pemandangan Bukit Biei Hokkaido

You are here Home  > Nature >  Pemandangan Bukit Biei Hokkaido

Bukit Biei Hokkaido atau yang sering disebut Shikisai-no-oka (Bukit Empat Musim) adalah sebuah bukit seluas 7 hektar di daerah dataran tinggi Biei. Bukit Biei Hokkaido menyuguhkan pemandangan kebun bunga warna-warni seperti di Eropa. Pemandangan bukit dan dataran tinggi luas seperti di Biei ini tidak bisa kita temukan di tempat lain di Jepang. Makanya Tim Info Jepang sangat menyarankan teman-teman untuk berkunjung ke Bukit Biei ini jika mengunjungi Hokkaido. Mari simak liputan Tim Info Jepang ke Biei.

Informasi tentang Bukit Biei Hokkaido

Nah, di dataran tinggi ini, ditanam bunga-bunga yang mekar di empat musim. Jadi kita pasti menemukan bunga-bunga yang berbeda tiap musim dan tiap tahun kala berkunjung ke tempat ini. Pemandangan di tempat ini sungguh sangat indah dan tidak terlupakan. Kita tidak bisa berhenti untuk terus mengambil foto dari daerah satu ke daerah lainnya.

Pemandangan Hamparan Sawah di Biei
Pemandangan Hamparan Sawah di Biei

Pemandangan kebun bunga memang indah, namun saran saya kalau kita mengunjunginya saat musim semi (sekitar bulan Mei) hingga musim gugur (sekitar bulan September). Sebab suhu udara musim semi hingga gugur relatif lebih hangat dibandingkan musim dingin. Kita juga bisa menikmati pemandangan bunga berbagai macam jenis dan warna.

Kebun bunga warna warni di Biei
Kebun bunga warna warni di Biei

Teman-teman bisa menikmati pemandangan bukit Biei Hokkaido ini dari atas teras restoran atau juga dengan berkeliling naik kendaraan bus terbuka (kendaraan ini dipanggil Shikisai-Norokko-Go!). Sebelum kembali ke tempat penginapan, teman-teman bisa juga menikmati menu makanan khusus Biei yang semuanya alamiah di restoran dekat pintu masuk. Teman-teman juga bisa membeli sayur dan buah-buahan daerah Biei dan juga oleh-oleh. Selain itu, ada juga toko es krim khas Biei yang rasanya asing di telinga (misalnya: rasa bunga Lavender atau rasa labu). Jangan lupa dicoba ya!

Pohon orangtua dan anak di Biei
Pohon orangtua dan anak di Biei

Kalau teman-teman ada pertanyaan, bisa menuliskannya di kotak komentar bagian bawah. Saya akan dengan senang hati menjawabnya bagi teman-teman.

Waktu Berkunjung

Buka sepanjang tahun dari jam 9.00-17.00 (saat musim dingin waktu tutup lebih cepat)

Artikel terkait wisata ke Hokkaido (selengkapnya)

Tour bermain ski

Daftar resort ski dan seluncur yang terkenal dan punya akses yang mudah dari pusat kota Sapporo atau Bandar Udara Shin Chitose di tengah-tengah Hokkaido. Ada juga informasi akses dari resort ski dan gambaran biaya bermain di resort ski.

Tempat Belanja Outlet di Jepang

Berlibur ke Japan rasanya kurang lengkap kalau hanya melihat pemandangan alam atau pergi ke kuil-kuil dan bangunan bersejarah saja. Sayang sekali kalau kita tidak pergi ke pusat perbelanjaan, melihat-lihat fashion item, aksesoris, atau barang-barang...

Suasana di Dotonbori Street Osaka

Liburan ke Jepang? Tapi takut boros karena makanannya mahal? Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat jajajan terkenal, plus toko-toko suvenir terkenal di Jepang hasil rangkuman Tim Info Jepang.

Suasana Gala Yuzawa Resort di Niigata

Musim dingin di Jepang berlangsung dari bulan Desember hingga Februari. Musim dingin di Jepang ditandai dengan turunnya salju pertama di awal Desember. Berikut adalah barang-barang yang perlu dipersiapkan untuk liburan musim dingin di Jepang.

Pemandangan Hamparan Sawah di Biei

Bukit Biei Hokkaido atau yang sering disebut Shikisai-no-oka (Bukit Empat Musim) adalah sebuah bukit seluas 7 hektar di daerah dataran tinggi Biei.

Itinerary Liburan di Sapporo: rute utama mengelilingi tempat-tempat wisata terkenal di kota Sapporo: Taman Maruyam, Kuil Hokkaido, Gunung Moiwa, Taman Odori, Gedung Sapporo Clock yang bersejarah.


Akses Menuju Biei Station (Stasiun Terdekat)

Dari Haneda / Narita Airport di Tokyo

  • Haneda / Narita Airport – Shin Chitose Airport (Hokkaido) dengan pesawat
  • Shinchitose Airport Station – Sapporo Station dengan JR Chitose Line (1040 Yen)
  • Shinchitose Airport Station – Sapporo Station dengan Bus Airport (1000 Yen)
  • Sapporo Station – Asahikawa Station dengan kereta JR Super Kamui
  • Asahikawa Station – Biei Station dengan kereta JR Furano Local Line (5.410 Yen) selama kurang lebih 2 jam

Informasi Lebih Lanjut

  • Website Pusat Informasi Turisme Kota Biei (Japanese)
  • Peta akses menuju kota Biei Hokkaido (Japanese)
  • Kegiatan unik yang bisa dilakukan di Bukit Biei (Japanese)

Sumber Gambar : Flickr 柏強 趙Tzuhsun Hsutitanium22


Recommended for you

Last modified: September 22, 2018

TAGS  : ,

Comments (9)

  1. Selamat malam Pak, boleh minta info akses untuk ke shikisai no oka? Saya rencana berangkat dari sapporo station menggunakan JR Pass.

    Mohon infonya Pak. Terima kasih sebelumnya

    • Nugroho Christian  |  

      Ibu ke Furano dulu nanti biasanya ada bus lokal gitu. Tapi jadwal lengkapnya belum keluar untuk ke Shikisai no Oka. Paling gampang bisa ikutan tur gitu paling bu yang berangkat dari Sapporo. Salam.

  2. kalau awal november kesini ada bunga gak ya? dari biei station ke shikisai no oka ada tersedia transportasi umum kah? makasih ;)

    • Nugroho Christian  |  

      Sudah tidak ada bu, suhunya sudah dingin, jadi tinggal warna hijau saja. Salam.

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat malam Ibu. Taman Bunga di Bukit Biei paling pas dikunjungi pada musim panas, pertengahan Juli hingga awal Agustus.
      Kalau bulan Mei, belum ada bunga-bunganya. Hanya ada rumput hijau saja. Salam

    • Selamat malam Pak, boleh info akses ke shikisai no oka ini? Saya rencana berangkata dari sapporo station menggunakan jr pass.

      Mohon infonya pak. Terima kasih sebelumnya

Silakan bertanya...

Email terjamin dan hanya dipakai untuk memberitahu balasan pertanyaan

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!