Susukino adalah kawasan hiburan terbesar di Sapporo dan Hokkaido. Di sini, teman-teman bisa menemukan toko/ pusat perbelanjaan, kafe dan bar, restoran, tempat karaoke, pachinko, dan juga bioskop. Tempat ini sudah ada sejak tahun 1920-an dan berkembang pesat saat Sapporo menjadi tuan rumah Olimpiade musim dingin di tahun 1972. Sampai hari ini, daerah ini menjadi salah satu bagian penting dalam perekonomian Sapporo. Kehidupan malam mayoritas Pulau Hokkaido yang sepi dan tentram sangat berbeda dengan Susukino yang ramai hingga pagi hari. Simak ulasan khas Tim Info Jepang ke “tempat paling terang” di Hokkaido ini.
Yang bisa dilakukan di Susukino
1. Berkeliling dan menghabiskan malam di Sapporo
Susukino sendiri dalam bahasa Jepang berarti lapangan rumput perak Jepang. Nama ini menjadi terkenal seiring popularitas Susukino di mata para wisatawan. Lokasinya sendiri berada di perempatan jalan di sisi selatan Kota Sapporo. Hal terbaik yang bisa teman-teman lakukan di sini adalah jalan-jalan menikmati suasana malam, atau membeli beberapa makanan di kafe dan restoran. Jika ingin minum-minum, tersedia juga cafe atau bar, tapi jangan sampai mabok!
Suasana Susukino di Sapporo
2. Mengikuti Festival Salju Sapporo
Jika ke Sapporo menjelang akhir musim dingin (sekitar bulan Februari), teman-teman juga bisa bergabung di dalam festival salju. Meskipun namanya “salju”, sebenarnya festival ini adalah kompetisi patung es. Namun karena diadakan di musim dingin di mana salju turun lebat di Sapporo, festival ini kemudian menjadi Festival Salju Sapporo.
3. Berbelanja di Tanukikoji
Tanukikoji adalah pusat perbelanjaan di sisi utara Susukino. Bentuknya mirip seperti Pasar Baru yang ada di Jakarta Pusat, di mana ada jalan sepanjang kurang lebih satu kilometer, dengan ratusan toko berada di kiri-kanannya. Sejarah Tanukikoji dimulai sejak tahun 1873, di mana pemerintahan Meiji mengembangkan pusat bisnis di Sapporo kemudian mendirikan toko kebutuhan dan sebuah restoran di sini. Kemudian, berdiri toko lain di sebelahnya terus-menerus sampai kini. Teman-teman bisa berbelanja oleh-oleh khas Sapporo, atau sekadar menikmati makanan khas yang dimasak langsung oleh pemilik restoran. Gambar di bawah adalah patung hewan Tanuki, maskot pasar Tanukikoji.
Tanukikoji Shopping Street
Akses ke Susukino
Untuk bisa sampai di sini, teman-teman bisa naik kereta Nanboku Subway Line dari Stasiun Sapporo dan turun di Stasiun Susukino (lama perjalanan 3 menit, dengan ongkos 200 yen). Dari sini, teman-teman bisa berjalan kaki sekitar 10 menit.
Untuk ke Tanukikoji, teman-teman bisa berjalan kaki 10 menit dari Susukino ke arah utara/ ke arah Stasiun Sapporo.
Cheap Hotels in Sapporo [More Hotels]
Pesan sekarang, bayar pas check in!
(sponsored by Booking.com)
Cek Juga Objek Wisata Berikut!
Sumber gambar : Flickr MIKI Yoshihito, Sapporo Tourism Association
mohon informsinya apakah kereta namboku di caver JR Pass, terimakasih
Selamat sore Ibu. Subway Nanboku Line tidak tercover oleh JR PASS. Salam
Mohon informasinya mas … apakah kereta namboku di cover oleh JR Pass? terimakasih
Tidak bu, itu termasuk kereta subway, dan tidak dioperasikan oleh perusahaan JR, jadi tidak tercover oleh JR Pass. Salam.
selamat sore pak, saya sudah pegang tiket masuk di Narita tgl 28 desember dan balik dari sapporo di tgl 8 janauari 18,
rencana semula mau ikut alpine route sebelum ke sapporo, ternyata hasil browsing ,alphine route tutup utk bulan desember, sekiranya apakah bapak bisa kasih arahan enaknya route apa yang bisa saya ambil… krn skrg lagi bingung buat itinerarynya.. apakah menghabiskan tahun baru disekitar Tokyo atau di sapporo
makasih sebelumnya
Selamat malam Ibu. Untuk tahun baru sepertinya bisa di Tokyo saja, daripada Sapporo yang pastinya akan lebih sepi dari Tokyo.
Kalau ibu membutuhkan bantuan atau konsultasi mengenai itinerary bisa menggunakan layanan Tour Guide Online Info Jepang. Salam