Museum Seni Narukawa

Home / Museum / Museum Seni Narukawa
Item image

Museum Seni Narukawa atau Narukawa Bijutsukan dalam bahasa Jepang adalah museum terkenal dengan pemandangan Gunung Fuji dan Danau Ashinoko di Hakone. Museum ini dibangun oleh Minoru Narukawa, seorang kolektor lukisan bergaya Jepang Nihonga. Sejak mulai dibuka untuk publik tahun 1988, Museum Narukawa ini selalu dikunjungi oleh para mahasiswa seni maupun pengagum seni lukisan Jepang, utamanya dari Korea dan Tiongkok. Di dalam museum ini, kita bisa melihat lebih dari 200 koleksi Minoru Narukawa yang disusun dan dipajang secara apik. Nah, soal Nihonga sendiri adalah teknik lukis yang mulai muncul di Jepang pada periode Heian (sekitar abad ke-8), di mana lukisan banyak mengandung unsur warna dan garis-garis tegas. Mari simak kunjungan Tim Info Jepang ke museum seni yang disebut-sebut sebagai museum dengan pemandangan terbaik di Jepang.

Museum Narukawa dibagi ke dalam 4 ruangan pameran koleksi lukisan, terdiri dari 2 ruangan di lantai bawah dan 2 lagi ada di lantai atas. Lukisan-lukisan dipajang dengan penjelasan judul dan tema lukisan, pelukis, dan juga tanggal atau waktu lukisan selesai dibuat. Desain interior dan lampu-lampu yang baik membuat kita bisa menikmati detail lukisan Nihonga khas Jepang ini.

Di lantai bawah, ada juga toko museum di mana kita bisa membeli beragam kartu pos dan kartu ucapan berlatar lukisan Nihonga, tak lupa juga lukisan dari cat minyak atau cat air yang bisa dijadikan hiasan di rumah kita.

Selain bisa menikmati beragam koleksi seni tradisional Jepang di museum ini, kita bisa menikmati keindahan Danau Ashinoko dari Panorama Lounge dan Kafe Museum Kisetsufu yang ada di Museum Narukawa. Lokasi museum yang tepat menghadap Danau Ashinoko, Torii atau gerbang Kuil Hakone, dan Gunung Fuji membuat museum ini jadi spot terbaik para wisatawan di Hakone. Kita bisa makan siang atau minum teh sambil menikmati salah satu pemandangan terbaik yang dimiliki negara Jepang. So, kalau sedang merencanakan berkunjung ke Hakone, jangan lupa untuk mampir di Museum Seni Narukawa.

Suasana Panorama Lounge dari Museum Seni Narukawa

Suasana Panorama Lounge dari Museum Seni Narukawa

Taman luar Museum Seni Narukawa di Hakone

Taman luar Museum Seni Narukawa di Hakone

Informasi Tiket Masuk Museum Seni Narukawa

Para pengunjung dikenakan biaya tiket masuk sebesar 1.300 yen (untuk orang dewasa), 900 yen (untuk pelajar dan mahasiswa), 600 yen (untuk pelajar SD-SMP), dan gratis bagi anak-anak dibawah usia lima tahun. Oiya, tersedia potongan harga berupa kupon melalui website museum berikut ini.

Akses menuju Museum Seni Narukawa

Lokasi Museum Seni Narukawa ada di seberang dermaga Moto Hakone tempat untuk naik kapal di selatan Danau Ashinoko.

1. Dari Tokyo atau Nagoya

Untuk mencapai Museum Seni Narukawa di Hakone, teman-teman bisa naik kereta Shinkansen dari Tokyo atau dari Nagoya dan turun di Stasiun Odawara. Info perjalanan lengkap untuk ke Hakone bisa dibaca di sini. Setelah tiba di Stasiun Odawara, teman-teman bisa lanjut naik bus Hakone Tozan atau Izu Hakone sampai ke dermaga Moto-Hakone. Waktu tempuhnya sekitar 50 menit dengan harga tiket 1.180 yen. Selain itu, bisa naik bus dari Hakone-Yumoto selama 35 menit dengan harga tiket 960 yen sampai di dermaga Moto-Hakone. DenganHakone Free Pass, teman-teman bisa naik bus gratis dari Odawara atau Hakone-Yumoto.

2. Dari Odawara dan Hakone-Yumoto

Dari Odawara teman-teman bisa naik bus menuju Moto-Hakone di sisi selatan Danau Ashinoko. Waktu tempuhnya sekitar 50 menit dengan harga tiket 1.180 yen. Sedangkan dari Hakone-Yumoto, bisa naik bus selama 35 menit dengan harga tiket 960 yen sampai di dermaga Moto-Hakone. Atau, jika teman-teman memiliki Hakone Free Pass, teman-teman bisa naik bus gratis dari Odawara atau Hakone-Yumoto.

Sebagai tambahan, jika teman-teman berminat untuk berkeliling tempat-tempat wisata di Hakone, kami sarankan untuk membeli Hakone Free Pass atau Fuji Hakone Pass akan menghemat ongkos perjalanan macam transportasi di Hakone.

Cheap Hotels in Hakone [More Hotels]

Pesan sekarang, bayar pas check in!

Ryokan Masuya
8 km away
from ¥11990/night
Hakone Kintouen
7 km away
from ¥28012/night
Suirinso
6 km away
from ¥7639/night
Hakone Onsen Sanso Nakamu
7 km away
from ¥11247/night

(sponsored by Booking.com)

Cek Juga Objek Wisata Berikut!

Hakone Ropeway
6 km away
keindahan hakone dari atas hakone ropeway
Taman Gora
5 km away
Air mancur raksasa di Taman Gora Hakone
Chichibunomiya
12 km away
chichinobunomiya
Hakone Open Air Museum
5 km away
Satu objek di Hakone Open Air Museum

Sumber gambar: livedoor blog, livedoor blog, livedoor blog


Recommended for you


Last modified: May 17, 2017 by

Berikan nilai untuk tempat wisata ini!

Rating

Close Comments

Ask questions

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!