Moerenuma Park

Home / Park / Moerenuma Park
Item image

Moerenuma Park atau Taman Moerenuma adalah sebuah taman yang indah di pinggiran Sapporo. Awalnya area ini adalah tempat penimbunan sampah kota Sapporo. Namun, semua berubah sejak kedatangan Isamu Noguchi tahun 1982. Olehnya, area ini kemudian mulai dibangun tahun 1988 dan dibuka untuk umum tahun 2005. Kini taman sudah menjadi tempat favorit bagi anak-anak kota Sapporo yang ingin bermain. Begitu juga dengan orang dewasa yang sekadar ingin beristirahat atau menikmati pemandangan. Taman Moerenuma ini berhasil memenangkan beberapa penghargaan atas desainnya yang unik dan cantik. Simak liputan Tim Info Jepang mengunjungi taman seluas hampir 188 hektar di Sapporo berikut ini.

Moerenuma sendiri berasal kata Moyre pet, dari bahasa Ainu yang berarti sungai yang mengalir lembut. Mungkin karena ada sungai besar yang mengelilingi komplek taman ini sejak dahulu. Di taman ini, ada lebih dari 3000 pohon sakura, 120 fasilitas bermain, dan sembilan fasilitas umum. Dan semuanya bisa kita nikmati secara gratis!

Fasilitas Taman Moerenuma

1. Glass Pyramid “Hidamari”

Hidamari menjadi simbol Moerenuma Park. Bangunan Hidamari terdiri dari tiga lantai. Ada restoran, toko, dan museum sejarah taman di lantai dasar. Kemudian di lantai dua ada ruang pertemuan dan juga ruangan santai di mana para pengunjung bisa duduk dan menikmati pemandangan taman. Dan di lantai paling atas, kita bisa melihat galeri berisi karya-karya Isamu Noguchi. Meskipun berkunjung pada musim panas, suasana di dalam piramida kaca ini akan tetap nyaman karena tersedia sistem pendingin ruangan. Hidamari biasanya buka pukul 9 pagi dan tutup pukul 8 malam. Saran dari Tim Info Jepang, silakan datang ke Taman Moerenuma khususnya ke glass piramid di sore hari menjelang matahari terbenam. Sinar matahari senja akan mengalami bias ketika melewati kaca-kaca sehingga membuat gradasi warna yang indah.

Glass Pyramid Hidamari di Moerenuma Park

Glass Pyramid Hidamari di Moerenuma Park

2. Sea Fountain atau Air Mancur

Isamu Noguchi bermimpi membuat air mancur yang spektakuler seperti yang ada di Miami Bayfront Park. Dan itu terwujud melalui air mancur Sea Fountain di Moerenuma Park ini. Selama atraksi, air mancur ini bisa menari dengan ketinggian maksimum hingga 25 meter. Gerakan air yang seakan-akan “hidup” dan menari berliuk-liuk dijamin akan memberikan kesan yang indah bagi teman-teman (Tim Info Jepang merasakannya sendiri). Total ada 3-4 kali pertunjukan air mancur, ada yang long show selama 40 menit, atau short show selama 15 menit.

Sea Fountain di Moerenuma Park

Sea Fountain di Moerenuma Park

Berikut ini adalah jadwal atraksi atau pertunjukkan air mancur:

Apr.29 – Mei Hari biasa 10:30-45 13:15-55 16:00-15
Akhir pekan/ 10:30-45 13:15-55 16:00-15 18:30-45*
Golden Week
Juni – Aug 10:30-45 13:15-55 16:00-15 19:15-55*
Sep – Okt.20   10:30-45 13:15-55 16:00-15 18:30-45*

Di malam hari, pertunjukan air mancur ini akan dilengkapi dengan pencahayaan/ iluminasi lampu

3. Bermain di Play Mountain

Play Mountain adalah bukit buatan setinggi 30 meter. Dari puncak bukit ini kita bisa melihat area taman sambil menikmati hembusan angin. Mayoritas pengunjung yang menghabiskan waktu duduk atau tiduran dan memandangi awan dari Play Mountain. Karena posisinya yang lebih tinggi (hampir setara gedung 6 lantai) makanya kita bisa lihat seluruh taman.

4. Mendaki Gunung Moere

Di taman ini, teman-teman juga bisa menikmati mendaki Gunung Moere. Gunung buatan setinggi 52 meter (setinggi bangunan 20 lantai) ini menyajikan keindahan seluruh taman dan juga panorama Kota Sapporo. Baik anak-anak, dewasa, dan orang tua sangat mudah untuk menuju ke puncak gunung ini sambil melihat pemandangan alam indah di kanan kiri jalan setapak. Kalau datang di musim panas, pemandangan Gunung Moere mengingatkan akan desktop background Microsoft Windows XP Bliss, karena suasananya sangat mirip. Di musim dingin, di mana salju menutupi seluruh permukaan taman, area Gunung Moere ini menjadi tempat favorit untuk berski atau bermain kereta luncur.

5. Bermain di Pantai Buatan Moere Beach

Pantai buatan ini dibuka sepanjang musim panas (13 Juni sampai 2 September). Kolam air yang dikelilingi dengan pasir lengkap dengan pembuat ombak menjadi seperti pantai buatan. Anak-anak senang sekali bermain di sini sepanjang hari.

6. Berkeliling taman dengan naik sepeda

Daripada lelah berkeliling taman dengan jalan kaki, kita bisa menyewa sepeda dengan 200 yen untuk waktu pemakaian 2 jam, dan 100 yen untuk 1 jam berikutnya. Dengan naik sepeda kita bisa melihat seluruh bagian Moerenuma Park dan menghemat tenaga untuk wisata ke objek wisata lainnya.

Bunga Sakura di Moerenuma Park Sapporo

Bunga Sakura di Moerenuma Park Sapporo

Akses ke Moerenuma Park

Dari Stasiun Sapporo, naik kereta subway Toho Line ke Stasiun Kanjodorihigashi, lama perjalanan 5 menit dengan tiket seharga 250 yen. Setelah itu, dari depan Stasiun Kanjodorihigashi, naik Chuo Bus-higashi 69 yang menuju Ainosato Kyoudai eki atau Chuo Bus-higashi 79 menuju Nakanuma Shogakko dori, dan turun di Moerenuma koen higashiguchi (pintu masuk timur).

Cheap Hotels in Sapporo [More Hotels]

Pesan sekarang, bayar pas check in!

Dormy Inn Premium Otaru
36 km away
Dormy Inn Premium Otaru
from ¥22706/night
Porte
9 km away
Porte
from ¥7958/night
Business Inn Norte 2
9 km away
Business Inn Norte 2
from ¥8600/night
Mitsui Garden Hotel
9 km away
Mitsui Garden Hotel Sapporo
from ¥15597/night

(sponsored by Booking.com)

Cek Juga Objek Wisata Berikut!

Former Hokkaido Governmen
9 km away
Keindahan bunga tulip di Former Hokkaido Government Office
Museum Kotak Musik Otaru
35 km away
Tampak luar bangunan Museum Musik Otaru
Moerenuma Snow Park
0 km away
Bermain di Moerenuma Snow Park
Taman Bir Sapporo
7 km away
Bangunan di dalam Taman Bir Sapporo

Sumber gambar: Flickr tomislav medak, iyoupapa, makou0629, Sapporo Tourist Information


Recommended for you


Tiket masuk gratis
Last modified: May 2, 2020 by

Berikan nilai untuk tempat wisata ini!

Rating
Edwin
2017-02-08 17:27:39
Bagus banget tamannya

Close Comments

Comments (4)

  1. Hallo Pak Nugroho, kami 5 orang dewasa akan tiba di sapporo tgl 29 november jam 12 siang dan akan kembali ke seoul 1 desember dengan penerbangan dari sapporo jam 13.00 . sebelumnya kami belum pernah ke hokkaido, tapi sudah pernah ke japan beberapa kali. Mohon info itinerary dan transportasi yg hemat waktu ( dan biaya bila memungkinkan ) mengingat waktu kunjungan yg singkat. Kami ingin ke mount oiwa, naik cable car ,sapporo clock,.serta tempat2 dan kuliner menarik yg pak Nugroho sarankan.Terimakasih

Ask questions

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!