Loading Events

« All Events

  • This event has passed.

Festival Momiji Atami

November 12, 2018 @ 5:00 pm - December 4, 2018 @ 9:00 pm

Iluminasi malam di Atami Plum Garden

Momiji di Atami Plum Garden adalah yang paling terakhir di wilayah Kanto. Saat semua wilayah lainnya sudah mulai memasuki musim dingin, kamu tetap bisa menikmati pemandangan musim gugur. Lebih dari ribuan pohon momiji dalam kompleks Atami Plum Garden serentak berubah warna menjadi kekuningan dan merah di minggu kedua bulan November hingga minggu pertama bulan Desember. Dalam Festival Momiji Atami, kita bisa menyaksikan iuminasi malam hari berupa lampu merah, kuning, hijau, dan putih yang disusun di antara batang-batang pohon dan jalan setapak. Buat kamu yang sedang berencana berkunjung ke Semenanjung Izu dan Hakone di musim gugur ini, jangan sampai melewatkan Festival momiji Atami di Atami Plum Garden ini ya.

Suasana momiji saat Festival Momiji Atami

Suasana momiji saat Festival Momiji Atami

Meskipun dikenal dengan pohon plum yang berbunga setiap awal musim semi, Atami Plum Garden atau Atami Baien ini juga dikenal dengan pemandangan musim gugurnya. Total ada sekitar 400 pohon bunga maple dari beberapa jenis di taman ini. Pada siang sampai sore hari, bersama dengan para pengunjung lainnya kita bisa berfoto dengan latar belakang pepohonan maple. Selain itu, kita juga bisa menikmati pemandian air panas untuk kaki yang ada di area taman ini yang tersedia dari jam 10 pagi sampai jam 4 sore. Lalu di malam hari, festival ini akan dilanjutkan dengan iluminasi malam hari yang tidak kalah keren.

Iluminasi malam di Atami Plum Garden

Iluminasi malam di Atami Plum Garden

Buat teman-teman yang masih bingung mau menikmati musim gugur di wilayah Kanto, bisa membaca beberapa tulisan kisah kami tentang menikmati musim gugur di Tokyo, musim gugur di Hakone, dan juga informasi lengkap momiji di Kyoto.

Akses menuju ke Atami Plum Garden

Dari Tokyo bisa naik shinkansen sampai ke Atami Station. Kemudian pindah ke jalur kereta lokal JR Ito Line, sampai ke Kinomiya Station yang hanya berjarak satu stasiun (2 menit perjalanan kereta). Dari Kinomiya Station, bisa jalan kaki sekitar 10 menit ke arah barat sampai ke taman. Rute kereta ini tercover seluruhnya oleh Tokyo Wide Pass.

Bisa juga naik bus Izu Hakone langsung dari Atami Station ke arah Ainohara Danchi. Turun di halte bus Plum-Ainohara, sekitar 15 menit perjalanan dari halte keberangkatan di Atami Station.

Recommended Hotels in Atami [More Hotels]

Pesan sekarang, bayar pas check in!

Atami Seaside Spa &
Atami Seaside Spa & Resort
from ¥14616/night
Guest House Maruya
Guest House Maruya
from ¥3888/night
Grandview Atami Private H
Grandview Atami Private Hot Spring
from ¥7500/night
Hotel Resorpia Atami
Hotel Resorpia Atami
from ¥14600/night

(sponsored by Booking.com)

Cek Juga Objek Wisata Berikut!

Kawazu Nanadaru
Pemandangan Kawazu Nanadaru di Izu
Taman Kawazu Bagatelle
Bunga-bunga di Taman Kawazu Bagatelle
Taman Bunga Grinpa
Hamparan bunga tulip di Taman Bunga Grinpa
Kastil Atami
Bunga sakura di Kastil Atami

Sumber gambar: Tetsuo Nakamura, Jeffrey Hsu


Recommended for you

Details

Start:
November 12, 2018 @ 5:00 pm
End:
December 4, 2018 @ 9:00 pm
Event Category:
Event Tags:
,

Venue

Atami Baien
8-11 Baien-cho,
Atami-shi, , Shizuoka Japan
+ Google Map
Phone:
+81-557-85-2222
Website:
http://www.ataminews.gr.jp/event/148/