Category Archives: Tips Wisata

Mengunjungi wilayah yang baru tentu sebuah pengalaman yang menyenangkan. Begitu juga saat mengunjungi Jepang. Di sini, kamu bisa lihat tips-tips dari Tim Info Jepang yang akan membuat pengalaman liburanmu di Jepang tambah mengasyikkan. Tips-tips ini meliputi tempat-tempat di Jepang yang harus kamu kunjungi, cara memperoleh tiket murah, dan semua hal baru yang cuma bisa kalian temukan di Info Jepang.

Info Wisata di Hiroshima

Hiroshima pasti sudah tidak asing lagi bagi teman-teman. Kota ini dikenal hampir seluruh dunia melalui peristiwa jatuhnya bom atom di kota ini tahun 1945. Hiroshima sendiri terletak di bagian selatan-barat daya Jepang. Dibandingkan dengan Tokyo yang lumayan dingin saat musim dingin, temperatur dan iklim Hiroshima relatif lebih hangat. Suhu rata-rata tahunannya 28 celsius, hampir sama dengan suhu udara di Bandung, Indonesia.  Hiroshima juga terkenal dengan alamnya, ada gunung di bagian utara, laut di sebelah selatan, lembah, dataran rendah, semuanya berpadu menjadi satu. Kota ini sekarang sudah dibangun kembali dan menjadi salah satu objek wisata favorit di Jepang. Simak laporan liburan Tim Info Jepang ke Hiroshima tahun 2014 lalu.

(more…)

10 Tips Liburan di Jepang

Liburan ke Jepang akhirnya tiba. Setelah lama menabung, kini uang sudah cukup untuk membeli tiket, hotel, dan juga untuk berkeliling di Jepang. Cuti kerja juga sudah diurus supaya sesuai dengan istri dan liburan sekolah anak. Kita juga makin rajin membaca objek-objek wisata menarik dan aksesnya dari tempat kita menginap. Tapi apakah semuanya cukup? Gimana dengan makanan? Atau uang yen? Liburan ke Jepang berbeda dengan mudik atau liburan ke Raja Ampat di negeri sendiri. Kita butuh persiapan yang matang mengunjungi negeri yang terkenal dengan teknologi dan penduduknya yang mayoritas tidak bisa berbahasa Inggris. Berikut ini Tim Info Jepang sudah merangkum 10 tips liburan di Jepang.

(more…)

Japan Connected Free Wi-Fi

Japan Connected Free Wi-Fi adalah aplikasi yang dapat menghubungkan kita dengan semua hot-spot Wi-Fi yang ada di seluruh Jepang secara gratis. Aplikasi yang kini makin dikenal luas tidak hanya oleh wisatawan namun juga penduduk lokal. Terbayang gak ribetnya jika kita harus menggunakan internet di bandara, kemudian di stasiun kereta api, di restoran, ataupun di hotel. Dan masing-masing selalu meminta kita untuk mengisi data berupa nama, alamat email, atau nomor telepon. Nah, aplikasi ini memberikan kemudahan bagi kita, di mana kita cukup memasukkan data yang diperlukan sekali saja. Selanjutnya, saat kita ingin terkoneksi dengan hot-spot Wi-Fi di tempat lain, kita tidak perlu lagi mengulangi pengisian data. Cukup tekan tombol “Connect” dan semua Wi-Fi bisa kita nikmati.

(more…)

Transportasi di Hakone

Hakone adalah salah satu resort onsen dan wisata yang jaraknya sangat dekat dengan Tokyo, dan bisa ditempuh dalam waktu 1 jam saja. Karena letaknya yang dekat dari Tokyo itu banyak sekali teman-teman yang menanyakan tentang daerah wisata yang terletak dekat sekali dengan Gunung Fuji ini. Hakone tidak hanya menawarkan pemandangan alam yang menawan, objek wisatanya juga sangat menarik untuk dikunjungi, dan yang paling penting, akses transportasi di Hakone adalah top class dengan panorama yang nomor satu juga.

(more…)

Nomor Telepon Darurat di Jepang

Berikut ini adalah nomor telepon darurat di Jepang yang bisa teman-teman pergunakan saat liburan atau berwisata di Jepang.Ada baiknya page ini teman-teman save/capture di handphone teman-teman untuk memudahkan kalau-kalau terjadi sesuatu, karena berdasarkan pengalaman Tim Info Jepang yang menjadi tour online, setiap kali musim liburan, selalu saja ada masalah darurat.

(more…)

Panduan untuk Turis Muslim di Jepang

Jepang merupakan salah satu tujuan destinasi favorit bagi penduduk Indonesia. Kota yang modern, alam dan dan teknologi yang dapat berpadu, dan budaya Jepang memang tidak pernah habis untuk diekplorasi. Namun, ada banyak yang beranggapan bahwa negara Jepang tidak ramah terhadap turis-turis dari negara Muslim. Jelas anggapan ini salah besar. Selain karena orang Jepang menjunjung tinggi toleransi, makanan halal dan mesjid atau mushola juga semakin banyak kok. Berikut ini Tim Info Jepang sudah membuat panduan untuk turis Muslim di Jepang. Semoga bisa jadi panduan buat teman-teman!

(more…)

Jangan Lakukan Hal ini saat Hanami

Bulan April ini adalah bulan yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Jepang, selain datangnya musim semi yang membawa kehangatan setelah tiga bulan musim dingin, mereka juga menantikan mekarnya bunga sakura. Bunga Sakura adalah bunga kebanggaan masyarakat Jepang. Melihat keindahan Bunga Sakura bersama-sama atau dikenal dengan Hanami kini juga menjadi penggerak pariwisata Jepang. Jutaan orang dari penjuru dunia datang ke Jepang setiap tahunnya untuk merasakan sendiri nikmatnya Hanami.

(more…)

Hanami Bunga Sakura 2016

Cherry blossom atau mekarnya Bunga Sakura adalah kebanggaan masyarakat Jepang. Kehadiran Bung Sakura sudah dinantikan bahkan dirayakan oleh orang-orang Jepang sejak ratusan tahun lalu. Melihat Bunga Sakura bersama-sama atau dikenal dengan Hanami kini juga menjadi penggerak pariwisata Jepang. Keindahan bunga ini telah membuat seluruh orang dari penjuru dunia (termasuk Indonesia) rela berdesakkan di taman-taman di Jepang.

(more…)

Penerbangan Domestik di Jepang

Jepang tidak hanya Tokyo, Kanagawa, atau Kyoto. Ada beragam kota lain yang bisa Anda kunjungi, seperti Osaka, Toyama, Sapporo, dan Furano di Hokkaido. Namun jaraknya lumayan jauh dari Tokyo, dan kadang Anda harus naik kereta selama beberapa jam atau pesawat untuk dapat sampai di sini. Tim Info Jepang sudah merangkum beberapa maskapai domestik dan juga bandara yang melayani rute penerbangan domestik di Jepang. Meskipun beberapa maskapai cukup mahal seperti ANA ataupun JAL, namun bagi kita para wisatawan tersedia harga diskon tiket pesawat yang membuat harga naik pesawat hampir sama dengan naik kereta Shinkansen. Semoga bisa membantu teman-teman merencanakan perjalanan.

(more…)

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!