Festival Matsuri Jepang

Mayoritas masyarakat Jepang beragama Shinto. Dalam bahasa Jepang, Shinto berarti “jalan para dewa” dan telah menjadi kepercayaan asli orang Jepang sejak dahulu kala.

Ada banyak festival yang diadakan di Kuil Shinto atau dikenal dengan istilah Matsuri. Orang Shinto percaya, Kami atau para Dewa Shinto (selengkapnya bisa dibaca di sini) bisa melihat dunia manusia saat Matsuri. Itulah mengapa meskipun termasuk upacara atau ritual keagamaan, Kami akan dibawa keluar dari Kuil dan diarak berkeliling kota. Simak liputan Tim Info Jepang mengenai Festival Matsuri yang ada di Jepang tahun 2017.

(more…)

Hakone Free Pass

Hakone Free Pass adalah pilihan terbaik bagi teman-teman yang ingin menjelajahi wilayah Hakone. Cakupan Hakone Free Pass ini adalah seluruh kereta JR menuju ke Hakone, seluruh bus Hakone-Tozan, tiket naik kereta gantung, dan termasuk potongan diskon masuk tiket ke tempat-tempat wisata di Hakone. Jika teman-teman ingin menghabiskan liburan dua hari di Hakone, Tim Info Jepang sangat menyarankan membeli tiket terusan ini karena sangat menguntungkan bagi kita yang ingin berjalan-jalan menyusuri objek-objek wisata di daerah Hakone.

(more…)

FAQ Terlengkap Japan Rail Pass

Sistem kereta di Jepang memang sangat kompleks, untuk pergi ke satu daerah kita musti mempersiapkan biaya cukup dan mengetahui jenis kereta/ arah tujuan kereta yang ingin dinaiki. Salah-salah kita bisa nyasar ke tempat lain dan malah membuat liburan di Jepang jadi tidak berarti. Untuk menghindari kerepotan dalam memilih tiket, banyak orang Indonesia yang memilih Japan Rail Pass (JR Pass) sebagai tiket tunggal liburan ke Jepang. Tiket ini memang praktis dan komplit, sangat cocok bagi teman-teman yang berlibur di Jepang selama seminggu lebih. Dengan sedikit perhitungan dan perencanaan, kita dapat mengunjungi beberapa kota terkenal di Jepang dan memaksimalkan fungsi JR Pass.

(more…)

Info Wisata di Hakone

Hakone adalah daerah wisata pegunungan dan pemandian air panas atau onsen terdekat dengan Tokyo di mana kita bisa melihat Gunung Fuji, dan dapat diakses kurang lebih sejam dengan kereta Odakyu Express atau kurang lebih satu setengah jam dengan kereta rapid Tokaido dari pusat kota Tokyo (tercover dengan Hakone Free Pass, JR Tokyo Wide Pass, atau JR PASS). Hakone yang berada di tengah jalan yang menghubungkan Tokyo dan Osaka-Kyoto, telah menjadi objek wisata favorit para wisatawan sejak ratusan tahun lalu. Dan kini, dengan banyak objek wisata baru, Hakone menawarkan pilihan berwisata yang tentunya lebih seru dan berkesan. Simak rangkuman wisata di Hakone hasil liputan Tim Info Jepang berikut ini.

(more…)

Istilah Makan dan Minum di Jepang

Urusan makan dan minum saat mengunjungi sebuah daerah adalah hal yang penting. Di Jepang, di mana mayoritas penduduknya tidak bisa berbahasa Inggris (apalagi bahasa Indonesia), teman-teman tentu akan menemui kesulitan jika ingin makan. Kini, Tim Info Jepang sudah merangkum istilah-istilah makan dan minum di Jepang yang paling sering digunakan, mari belajar! Oiya, pengucapan atau lafal kata-kata Jepang hampir sama dengan Indonesia. Teman-teman bisa membacanya.

(more…)

Ajaran Buddha di Jepang

Ajaran Buddha di Jepang berasal dari India sekitar abad ke-6.. Ajaran ini dibawa oleh Sang Buddha, Siddhartha Gautama. Ajaran Buddha sampai ke Jepang melalui China dan Korea di sekitar abad ke-6. Awalnya, terjadi beberapa konflik dengan Shinto, yang adalah kepercayaan asli Jepang. Kemudian, kedua agama segera dapat berdampingan dan bahkan saling melengkapi sampai hari ini.

(more…)

Agama di Jepang

Sebelum berangkat dan mengekplorasi Jepang dan seluruh kebudayaannya, mari kita sejenak belajar mengenai kehidupan orang-orang Jepang. Pengetahuan ini tentu akan memudahkan saat teman-teman sedang liburan atau berkunjung ke Jepang. Untuk kesempatan kali ini, Tim Info Jepang sudah merangkum beberapa informasi atau pengetahuan mengenai kepercayaan atau agama di Jepang. Tak kenal maka tak sayang, so, mari belajar tentang Jepang!

(more…)

Panduan untuk Turis Muslim di Jepang

Jepang merupakan salah satu tujuan destinasi favorit bagi penduduk Indonesia. Kota yang modern, alam dan dan teknologi yang dapat berpadu, dan budaya Jepang memang tidak pernah habis untuk diekplorasi. Namun, ada banyak yang beranggapan bahwa negara Jepang tidak ramah terhadap turis-turis dari negara Muslim. Jelas anggapan ini salah besar. Selain karena orang Jepang menjunjung tinggi toleransi, makanan halal dan mesjid atau mushola juga semakin banyak kok. Berikut ini Tim Info Jepang sudah membuat panduan untuk turis Muslim di Jepang. Semoga bisa jadi panduan buat teman-teman!

(more…)

Memberi hadiah

Di Jepang, memberi hadiah adalah suatu budaya atau tradisi yang sudah lama dilakukan. Nah, memberi hadiah ini tidak boleh asal-asalan. Bahkan, orang Jepang menganggap bahwa pembungkus sama penting dengan apa yang ada di dalam hadiah. Jadi, jika teman-teman ingin memberikan hadiah, baik kepada teman atau sahabat di Jepang, atau kepada orang yang sudah menolong, hadiah harus dibungkus dengan rapi. Kalaupun tidak dibungkus, minimal dimasukkan ke dalam tas/ plastik. Sebaiknya tas/ plastik pembungkusnya dari toko di mana teman-teman membeli hadiah tersebut.

(more…)

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!