JR East Pass Nagano Niigata adalah pass kereta terbaik buat teman-teman yang berencana untuk berkeliling di area Kanto, Nagano, Niigata, sampai ke wilayah Shonai di Prefektur Yamagata. Pass ini mengcover seluruh perjalanan dengan kereta lokal, limited ekspress, hingga kereta shinkansen. Ini dia panduan berkeliling Nagano Niigata dengan JR East Pass.
JR East Pass Nagano Niigata dan JR East Tohoku Pass ini adalah pecahan dari JR East Pass yang berlaku beberapa tahun yang lalu. Harganya yang lebih murah dan mencakup kota-kota dan tempat-tempat wisata favorit yang ada di wilayah Kanto, Nagano, dan Niigata.
Berapa harga JR East Pass Nagano Niigata?
Harga di luar Jepang | Harga di Jepang | |
Dewasa (>12 tahun) | 18.000 yen | 18.000 yen |
Anak-anak (6-11 tahun) | 9.000 yen | 9.000 yen |
Masa berlaku | penggunaan 5 hari dari masa berlaku 14 hari |
Nagano Niigata
Masa berlaku pass ini adalah 5 hari kalender berturut-turut di dalam masa 14 hari setelah diaktifkan. JR East Pass Nagano Niigata ini sangat berguna bagi teman-teman yang ingin melakukan perjalanan antara kota-kota dan beberapa tempat wisata terkenal berikut ini:
- Keliling di dalam kota Tokyo, Bandara Haneda + Narita Airport
- Wilayah Kanto (meliputi Prefektur Tokyo, Kanagawa, Chiba, Saitama, Gunma, Tochigi, dan Ibaraki). Area yang sama dengan cakupan Tokyo Wide Pass namun hanya sampai Stasiun Otsuki saja, setengah perjalanan ke Fuji Kawaguchiko
- Atami dan Semenanjung Izu (Kawazu Izu dan Kawazu Nanadaru)
- Gala Yuzawa Ski Resort
- Karuizawa dan Karuizawa Ski Resort
- Nikko dan Kinugawa Onsen
- Nagano dan Matsumoto
- Niigata
Di mana membeli JR East Pass Nagano Niigata?
JR East Tohoku Pass ini hanya berlaku bagi wisatawan asing dengan visa jangka pendek (tidak lebih dari 90 hari). Pass ini bisa dibeli sebelum berangkat ke Jepang melalui Website JR East dan ditukar dengan tiket/pass asli setibanya di Jepang. Petugas biasanya akan meminta kita untuk menunjukkan passport asli (tidak boleh fotokopi). Jika membeli pass untuk anak-anak, paspor anak juga harus ditunjukkan untuk verifikasi umurnya. Teman-teman bisa membeli dan menukar voucher tiket di stasiun atau tempat-tempat berikut ini.
- Bandara Narita (Terminal 1,2,3, dan Terminal Internasional)
- Bandara Haneda (Terminal Internasional)
- Bandara Sendai (hanya melayani penukaran saja)
- Stasiun kereta besar di Tokyo, antara lain di Stasiun Tokyo, Shinjuku, Shinagawa, Shibuya, Ikebukuro, Ueno, dan Yokohama
- Travel Service Center di Stasiun Nagano, Niigata, Mito
Bagaimana cara menggunakannya JR East Pass Nagano Niigata?
- Seperti penggunaan JR Pass, teman-teman cukup menunjukkan pass dan passport kepada petugas di pintu masuk manual di setiap stasiun kereta. Pastikan membawa passport karena biasanya petugas akan memeriksa kesesuaian namanya.
- Dengan pass ini, teman-teman bisa melakukan reservasi kursi pesanan tanpa tambahan biaya atau gratis. Cukup datang ke loket tiket (Midori-no-madoguchi) yang ada di stasiun-stasiun yang sudah disebutkan, minimal sehari sebelum keberangkatan dan melakukan reservasi kursi.
- Pass ini tidak bisa digunakan untuk naik kereta Tokaido Shinkansen atau Sanyo Shinkansen ke arah Kyoto, Osaka, Hiroshima, dan wilayah selatan Jepang lainnya dan juga Tohoku Shinkansen menuju Sendai dan Aomori (hanya sampai Stasiun Nasushiobara saja).
- Pass ini tidak mencakup kereta Green Car dan Grand Car. Teman-teman harus membayar biaya tambahannya sebelum naik kereta.
Joetsu shinkansen bertingkat dua
Beli Online JR East PassNagano Niigata
Apa saja yang tercover dengan JR East Pass Nagano Niigata?
Berikut ini adalah kereta yang bisa kita naiki secara tak terbatas (berkali-kali) tanpa perlu membayar tiket lagi dengan JR East Pass Nagano Niigata.
- Seluruh jalur kereta JR di wilayah Tokyo Metropolitan Area.
- Kereta Narita Express dari Bandara Narita airport menuju Stasiun Tokyo, Shinagawa, Shibuya, Shinjuku, dan Ikebukuro.
- Kereta Tokyo Monorail dari Bandara Haneda sampai Stasiun Hamamatsucho.
- Kereta Tohoku Shinkansen dan Yamagata Shinkansen dari Stasiun Tokyo sampai Stasiun Nasushiobara.
- Kereta Hokuriku Shinkansen dari Stasiun Tokyo hingga Stasiun Karuizawa, Stasiun Nagano, sampai Stasiun Joetsu-Myoko.
- Kereta Joetsu Shinkansen dari Stasiun Tokyo hingga Stasiun Echigo-Yuzawa resort ski Gala Yuzawa, terus sampai Stasiun Joetsu-Myoko dan Stasiun Niigata.
- Kereta Izu Kyuko dari Stasiun Ito sampai ke Izukyu-Shimoda di Semenanjung Izu. Kereta ini digunakan kalau ingin ke Kawazu Izu dan Air Terjun Nanadaru.
- Kereta Tobu Express, Spacia Nikko, dan Spacia Kinugawa dari Stasiun Asakusa sampai Stasiun Tobu-Nikko dan Kinugawa Onsen (baca itinerary perjalanan wisata di Nikko).
- Kereta Echigo Tokimeki dari Stasiun Echigo Yuzawa sampai ke Naoetsu.
Gala Yuzawa Ski Resort di Prefektur Niigata
Hitung-hitungan Ala Tim Info Jepang
Yang paling menguntungkan dari JR East Pass Nagano Niigata ini adalah jangka waktu pemakaian yang panjang. Kita bisa memilih 5 hari perjalanan berturut-turut dari 14 hari jangka waktu pemakaian Pass. Jadi pass ini bisa dikombinasikan dengan pass harian di Tokyo, Fuji-Hakone Pass, atau Hakone Free Pass. Berikut ini adalah hitung-hitungan dan contoh daftar itinerary yang MENGUNTUNGKAN jika kita menggunakan JR East Tohoku Pass.
- Tokyo – Gala Yuzawa – Niigata, lalu Tokyo – Nikko – Kinugawa Onsen di hari berikutnya. Harga tiket kereta dari Tokyo ke Gala Yuzawa seharga 6.500 yen, dan tiket kereta dari Tokyo ke Nikko seharga 4.000 yen, keduanya untuk perjalanan PP saja sudah balik modal, masih ditambah bisa ke objek wisata lainnya.
- Tokyo – Niigata – Sakata di Prefektur Yamagata. Harga tiket kereta Shinkansen Toki dan Max Toki dari Tokyo ke Niigata seharga 10.230, sudah langsung balik modal jika membeli pass ini.
- Tokyo – Karuizawa – Nagano. Harga tiket kereta dari Tokyo ke Karuizawa seharga 5.490 yen. Lalu tiket kereta shinkansen dari Karuizawa ke Nagano adalah 3.210 yen. Terakhir, untuk perjalanan pulang dengan kereta shinkansen dari Nagano ke Tokyo, harganya 7.810 yen. Untuk PP ditambah dengan mengunjungi Nagano atau Niigata, sudah pasti balik modal.
- Tokyo – Atami – Kawazu Izu, dilanjutkan dengan mengunjungi Hitachi Seaside Park di Ibaraki, dan mengunjungi Niigata di hari berikutnya.
Nagano Niigata
Tips+Trik Liburan Hemat dengan Free Pass Kereta (selengkapnya)
30 Juni 2018 lalu, kereta Hello Kitty Shinkansen ini resmi dioperasikan oleh perusahaan JR West. Kereta akan berhenti di setiap stasiun antara Shin-Osaka dan Stasiun Hakata, termasuk Kobe, Okayama dan Hiroshima. Apa saja yang menarik di sini ya?
Kereta Detective Conan ini dijalankan oleh JR West di Prefektur Tottori, menghubungkan dua kota besar di sana yakni Tottori di sebelah timur dan Yonago di sebelah barat. Kereta Detective Conan ini menghubungkan kedua kota tersebut dengan Stasiun Detective Conan (dulu bernama Stasiun Yura).
Suica atau Pasmo adalah kartu elektronik (IC Card) paling berguna saat kita liburan di Jepang untuk naik bus atau kereta, atau membayar barang. Bagaimana cara membeli dan menggunakan kartu SUICA atau Pasmo?
Sebagai catatan, jika teman-teman ingin mengunjungi area Gunung Fuji dan Kawaguchiko (sampai Otsuki), Hakone (sampai Odawara), Nagoya, maupun ke wilayah Kansai (Kyoto/ Osaka/ Kobe/ dan Nara), atau sampai ke Sapporo dan Hokkaido jauh lebih menguntungkan membeli JR Pass. Sebab JR East Pass Nagano Niigata tidak mengcover ongkos perjalanan kereta ke Osaka atau Kyoto dan Fuji-Kawaguchiko.
Jika ada pertanyaan mengenai cara penggunaan JR East Pass Nagano Niigata ini silakan menanyakannya via kotak komentar di bawah ini, Tim Info Jepang akan membagi pengalaman dan cara menggunakannya.
Sumber gambar: Flickr Cheng-en Cheng
Selamat siang Pak.
Jika ingin berkunjung area Tokyo saja. Lalu di tambah ingin ke daerah Yuzawa Kogen apakah cukup dengan membeli kartu Suica saja kah? Atau lebih baik Welcome Suica?
Karena kalau saya cek, jika mau ke Yuzawa Kogen harus pakai JR East naik Joetsu Shinkansen soalnya.
Mohon advicenya dan ditunggu kabar baiknya.
Terima kasih.
Salam,
Ela
Bila saya ingin mengunjungi gunung fuji, takayama dan Shirakawago saja dari Tokyo, pass apa yg sesuai untuk saya ? Tonny
Halo siang. Mau bertanya, jika saya datang dari Osaka & pulang dari Tokyo. Tapi saya berencana mengunjungi kamikochi & kawaguchiko, sebaiknya urutan rutenya seperti apa & transportasi paling hemat pakai apa? Terima kasih banyak
halo, saya mau tanya… kalau pakai JR Pass Nagano, kira2 kota2 mana yang menarik dikunjungi dan sebaiknya nginep di mana kalau ingin keluar dr tokyo… ? tentunya dg pilihan penginapan nyaman dan affordable….
rencana sy mau ambil 5 hari explore sesuai area yg dicover pass nagano ini, namun flight pulang rencana tetap dari tokyo, baiknya juga apakah hari terakhir sy sudah menginap di seputar tokyo ya? (ada saran area untuk ini?)
makasih banyajk sebelumnya.
Malam Pak Nugroho,
Saya berencana untuk mengunjungi Nagano dan Ginza :
Berangkat tgl 14 Feb dan Tiba di bandara Narita tgl 15 Feb.
Tgl 15 feb on the way ke Nagano untuk ke Snow monkey park
Tgl 16 Feb visit Hakuba Mountain Harbor
Tgl 17 Feb check out dan on the way ke Ginza Tokyo
17-19 Feb keliling daerah ginza tokyo :
– teamlab planet tokyo
– roponggi hill
-tokyo dome
Tgl 20 feb pulang dari narita airport
Jika menggunakan JR east pass ( nagano niigata area ) hanya bisa untuk 5 hari ? Apakah ada saran transportasi atau JR lain ya pak?
Thank you
Selamat siang bu, untuk sisanya yang di Tokyo cukup dengan kartu SUICA/ Pasmo saja, terutama karena Ginza, Roppongi, dan Odaiba itu tidak dilalui jalur kereta JR. Salam.
Oke pak. Tetapi untuk jalan pulang ke narita airport dari tokyo bagaimana pak? Apa transportasi yang disarankan ? Thank you
Selamat malam Ibu. Ibu menginap di Tokyo di daerah mana bu? Penerbangan dari Narita Airport jam berapa bu? Mohon informasinya yang lengkap.
Hi mas saya baru aja beli JR Pass Niigata selama 5 hari. Saya akan stay di Tokyo sekitar 8 hari jd masih ada sisa 3 hari rencana mau main seputaran shibuya, shinjuku dan ginza. Apakah saya perlu membeli Suica? Terima kasih utk infonya
Selamat siang Pak. Kalau hanya di Tokyo bisa membeli SUICA untuk ongkos ke Shibuya, Shinjuku, dan Ginza.
Salam
thanks mas, satu lagi. misalkan saya pakai pass 5 hari non consecutive days, let say saya mau muter2 di Tokyo aja beberapa hari, apakah pass nya akan ke potong apalah mendingan saya tetep beli suica aja?
Untuk pass 5 hari itu lebih baik digunakan untuk mengunjungi wilayah yang jauh-jauh saja (luar kota), karena kalau di dalam kota ongkosnya murah, dan sulit untuk balik modal. Di dalam kota, cukup menggunakan kartu SUICA/ Pasmo saja. Salam.
Malam Pak,
Jika saya ingin membeli jr eastpass niigita nagano dan ingin memaksimalkan Pass tersebut. Mohon rute yang disarankan untuk tokyo-nagano-niigata untuk winter trip
Selamat malam Ibu. Ibu bisa membaca lokasi tempat-tempat wisata yang tercover oleh JR East Pass Nagano Niigata di atas. Salam
Selamat pagi pask nugroho,
Sy mengunjungi alphine route start dari toyama,
Setelah dri alphine route akan saya lanjutkan perjalanan ke tokyo menginap di daerah stasiun ueno,
Yg sy tanyakan:
Dari stasiun nagano ke stasiun ueno sy naik kereta apa ya pak🙏🏻
Dan di tokyo sy 3 malam, rutenya disneyland, museum doraemon, shibuya,
Apakah ada pass yg cocok buat sy keliling tokyo pak?
🙏🏻Terimakasih banyak sebelumnya
Sore,
Jika saya akan ke Nagano dari Osaka dan menginap semalam di Nagano (rencana destinasi: Jigokudani, Matsumota, Kamikochi, dll), lalu setelah dari nagano lanjut ke Tokyo, apakah masih menguntungkan jika saya membeli JR East Pass Nagano Niigata?
Terima kasih,
Kalau memang dari Osaka, lebih baik membeli JR Pass reguler supaya ongkos keretanya Osaka-Kanazawa-Nagano tercover. Kalau East Pass Nagano Niigata tidak tercover.
Halo min
Saya mau berangkat dari shinagawa ke niigata
Trus dari niigata ke osaka
Sebaik nya beli raill pas yang mana
Beneren bingung nih mohon bimbinganya ya arigatou
Ibu bisa membeli JR Pass reguler bu, yang mengcover ongkos seluruh perjalanan di Jepang. Salam.
Selma malam pak,
ingin konfirmasi pak, apabila saya ingin ke hakone menggunakan JR Nagano Niigata pass lebih baik saya beli free pass hakonenya di odawara station ya pak?
Term Kasih banyak pak
Maaf sepertinya terlewat. Ya benar, karena ongkos kereta dari Tokyo sampai Stasiun Odawara (JR Tokaido Line) sudah tercover dengan Nagano Niigata Pass. Salam.
Malam pak nugroho,
Mau tanya pak apakah jr pass nagano niigata ini harus dibeli (via jr website) paling lambat 3 bulan sebelum keberangkatan? Rencana saya mau beli buat tgl 11 Januari – 16 Januari 2019.
Terima kasih
Tidak pak, mungkin bapak salah informasi. JR Pass Nagano Niigata ini paling cepat dibeli 3 bulan sebelumnya, bukan paling lambat. Jadi kalau mau berangkat 11 Januari ini, bisa dibeli sekarang malahan. Silahkan bapak klik link yang ada, kami menyediakan layanan reservasi online via Klook. Salam.
Pak apakah dengan jr east nagano niigata tercover bila saya ingin sampai di st toyama. Soalnya saya mau ke starbuck ditaman toyama pak. Tq.
Oh ya pak apakah juga bisa tercover ke hitachi seaside park ya pak. Tq.
JR East Nagano Niigata Pass ini tidak mengcover ongkos sampai Stasiun Toyama, tapi bisa digunakan Hitachi Seaside Park. Salam.
Jadi pak sampai di st nagano saya turun trus ganti kereta ya ke toyama. Kereta berbayar.
Ongkosnya tercover dari Tokyo sampai Stasiun Joetsu-Myoko, dari situ, bisa lanjut naik Hokuriku Shinkansen ke Toyama. Salam.
Pak kalau mau ke yokohama yg tercover dgn pass ini kereta apa ya pak. Tq.
Iya tercover kok bu, bisa naik kereta JR ke Stasiun Yokohama atau Shin-Yokohama, sampai ke Kamakura, dan Odawara (arah ke Hakone) juga tercover. Salam.
Sore Pak Nugroho,
Terima kasih sharenya, saya ada beberapa pertanyaan nih:
1. Pass ini bisa dipakai dg pilih 5 hari dari 14 hari masa pemakaiannya, maksudnya apakah kalau saya aktifkan untuk pemakaian di tgl 1, lalu selebihnya tgl 4-7, begitu bisa?
2. Apakah untuk ke Shirakawa-go juga terkaver dengan ini? Kalau tidak, mohon infonya jika ada pass yang bagus untuk mengkaver wilayah Nagano, Gifu/Shirakawa-go, dan (tidak wajib) Nikko, selain dengan JR pass yg 30k Yen/7hari.
Terima kasih.
1. Ya bisa bu, tinggal bilang saja ke petugas saat pertama kali membelinya, mau diaktifkan tanggal berapa.
2. Tidak bu, ini hanya mengcover ongkos ke Nagano-Niigata dan sekitaran Tokyo saja. Tidak ada yang mengcover rute ibu selain JR Pass reguler 29.110 yen. Salam.
Maaf mas, boleh koreksi sedikit.
Untuk ke Kawaguchiko tetap tidak bisa menggunakan JR pass seperti yang tertulis di paragraf akhir tulisan di atas. Pemegang JR pass maupun JT east pass nagano niigata harus membeli tiket tambahan Fujikyu Railway di Otsuki untuk rute Otsuki-Kawaguchiko senilai JPY 2,280 pp.
jadi pemegang JR east pass nagano niigata yang ingin ke Kawaguchiko tetap lebih menguntungkan menggunakan JR east pass nagano niigata dibandingkan membeli JR pass
Sama halnya dengan kawaguchiko, hakone juga tidak dilayani oleh jr pass karena dilayani Odakyu Railway. Bagi wisatawan yang berminat ke Hakone lebih baik membeli Hakone freepass senilai JPY 5140 (beli di Shinjuku) yang berlaku untuk 2 hari dan dapat digunakan di berbagai alat transportasi di Hakone seperti bus, cable car, ropeway, sightseeing cruise,
Jadi jangan beli JR pass jika menginap di Tokyo dan hanya ingin ke Kawaguchiko atau Hakone karena jauh lebih mahal dan tetap harus membayar tiket Fujikyu Railway (JPY 2280) atau Hakone free pass (JPY 4000 beli di Odawara)
Mudah-mudahan berkenan dengan koreksinya
Baik terima kasih untuk komentarnya. Pada dasarnya, kalaupun terpaksa ingin ke Kawaguchiko dan Hakone, masih menguntungkan dengan JR Pass atau pass-pass kereta lainnya. Ke Kawaguchiko, ongkos kereta Azusa dari Shinjuku-Otsuki PP sudah 5000 yen. JR Pass tetap akan menguntungkan kalau memang ingin ke Tokyo-Osaka PP, plus ke Gunung Fuji. Salam.
Siang Pak Nugroho, apa JR East Nagano Niigata ini juga mengcover transportasi ke kusatsu onsen, termasuk JR buss-nya juga? Lalu untuk kereta dari St Otsuki ke St Kawaguchiko apa dicover oleh Pass ini juga?
Terima kasih
Selamat siang Pak. Rransportasi ke kusatsu onsen, termasuk JR buss-nya, juga transportasi dari St Otsuki ke St Kawaguchiko tidak tercover oleh JR East Pass Nagano Niigata. Salam
Selamat sore pak Nugroho,
Apakah JR east nagano nigata ini mencakup ke area museum ghibli, yokohama, dan kanazawa/toyama ?
Selamat malam Pak. JR east nagano niigata mengcover ongkos ke museum Ghibli dan Yokohama, namun tidak mengcover ongkos ke Kanazawa dan Toyama. Salam
Selamat siang pak, mau tanya apakah JR east pass Nagano Niigata ini berlaku utk kereta shinkansen Asama atau Hakutaka dari Tokyo Station ke Nagano ?
Terimakasih
Selamat sore Ibu. JR east pass Nagano Niigata ini mengcover ongkos kereta shinkansen Asama atau Hakutaka dari Tokyo Station ke Nagano. Salam
Terimakasih jawabannya pak, maaf ada 1 pertanyaan lagi, bila saya naik Shinkansen Asama atau Hakutaka dari Tokyo terus ke kanazawa (tdk turun di Nagano) dengan menggunakan JR east Nagano Niigata, apakah saya harus membayar selisihnya atau harus bayar full harga dari Tokyo ? Dan bayarnya di mana ? Terimakasih
Selamat malam Ibu. Kereta Shinkansen itu pas naik harus membeli tiket atau menunjukkan pass kereta. Kalau saat naik dari Tokyo ibu bilang ingin ke Kanazawa dengan menunjukkan JR east Nagano Niigata, maka akan disuruh membeli tiket sendiri dari Tokyo ke Kanazawa. Salam
Selamat siang Pak…..
1. Mohon info mengenai Joyful Trains yang saya liat di web JR East Japan Railway Company…..apakah termasuk dalam JR east pass nagano? sepertinya menyenangkan untuk anak2…
2. Bagaimana rute menuju Tateyama Kurobe Alpine Route menggunakan JR east Nagano? apakah bisa masuk dari stasiun toyama?
Terimakasih….
Selamat sore Ibu. Kalau berada di rute yang tercover oleh JR East Pass Nagano Niigata maka ongkosnya tercover ibu.
Untuk perjalanan Tokyo ke Tateyama Kurobe Alpine Route bisa dibaca di artikel berikut Itinerary Perjalanan Tokyo ke Tateyama Kurobe Alpine.
Ibu bisa masuk dari Toyama Station atau Nagano Station.
Salam